Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

RTAR Ke-1 Rayon Tarbiyah


 Regenerasi pergerakan untuk menumbuhkan jiwa profesionalitas dan rasa tanggung jawab

Sarang-Pergerakan Mahasiswa Indonesia (PMII) Rayon Nyi Ageng Maloka Komisariat Al-Kamal Sarang menggelar kegiatan Rapat Tahunan Anggota Rayon (RTAR) Ke-1, dengan menyongsong tema Regenerasi Pergerakan Untuk Menumbuhkan Jiwa Profesionalitas dan Rasa Tanggung Jawab, yang dilaksanakan pada, Selasa 7 Desember 2021.

Kegiatan ini dihadiri oleh Anggota Rayon Nyi Ageng Maloka, Anggota Rayon Pangeran Wiranegara dan dihadiri juga oleh sahabat sahabati se-Komisariat Al-Kamal Sarang.

Dalam RTAR kali ini turut di hadiri juga oleh senior PMII yakni Sahabat Nafis demisioner Ketua Komisariat periode 2019-2020.

Kegiatan RTAR ini dimulai dari pembukaan oleh MC, Menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars PMII, lalu dilanjut dengan sambutan-sambutan ketua pelaksana, Ketua Rayon Nyi Ageng Maloka, dan ketua Komisariat Al-Kamal Sarang sekaligus membuka kegiatan RTAR Rayon Tarbiyah.

Khoirur Rofi'i sebagai Ketua Pelaksana mengatakan “Rapat Tahunan inj harus dilakukan demi kepengurusan yang selanjutnya, ia juga mengucapkan terimakasih kepada Peserta yang hadir, dan ucapan maaf pula kepada peserta, anggota, kader, dan pengurus apabila ada fasilitas yang kurang ”.

"Saya disini sudah mengundurkan diri sudah copot jabatan semoga di kepengurusan yang akan datang bisa membuat rayon tarbiyah semakin maju semakin bertanggung jawab dan bersinergi ke ranah pengkaderan". Ujar Sahabati Ana Nafi'ah selaku ketua Rayon Tarbiyah

Kegiatan RTAR adalah kegiatan forum tertinggi di tingkatan Rayon, kegiatan ini sendiri dilaksanakan setiap tahun sebagai rangkaian pergantian kepengurusan. Imbuhhnya

Dalam RTAR terdapat 4(empat) pleno. Pleno pertama tentang tata tertib persidangan, pleno kedua Laporan Pertanggung Jawaban selama masa periode 2020-2021 , pleno ketiga tentang komisi-komisi dan terakhir pleno keempat tentang pemilihan Ketua Rayon Nyi Ageng Maloka periode 2021-2022

Dan telah ditetapkan sahabat Abdul Rochman Nasa'i sebagai mandataris ketua Rayon Tarbiyah Nyi Ageng Maloka periode 2021-2022 dengan cara musyawarah.

Sahabat Abdul Rochman Nasa'i mengatakan "bersama sama membangun jiwa profesional dan rasa tanggung jawab dalam ber pmii supaya Rayon Nyi Ageng Maloka lebih baik kedapannya". Harapnya

Semoga kedepanya Rayon Nyi Ageng Maloka bisa lebih baik dibawah kepeminpinan Sahabat Abdul Rochman Nasa'i.


Reporter : Dini Hilmi

Editor      : Agung Sholaiman

Posting Komentar

0 Komentar